Selamat Datang Di Blog Puskesmas Pembantu Pulau Payung | Admin Bidan Dien Musvita, Amd. Keb | Untuk Melihat Gambar Pada Artikel Secara Penuh Klik Gambarnya

Join The Community

Premium WordPress Themes

Search

Tampilkan postingan dengan label Profil Pustu. Tampilkan semua postingan
Tampilkan postingan dengan label Profil Pustu. Tampilkan semua postingan

Jumat, 28 Juni 2013

PROFIL PUSKESMAS PEMBANTU PULAU PAYUNG

Selasa, 25 Juni 2013

PROFIL ADMIN

PROFIL ADMIN

Nama       : Dien Musvita, Amd. Keb

                  NIP :1973122419921222001

Alamat      : Desa Pulau Payung Kec. Rumbio Jaya Kab.

                   Kampar Prov.  Riau

Pekerjaan  : Bidan Desa Pulau Payung

Jabatan      : Pimpinan Puskesmas Pembantu Pulau Payung

Moto         : Memberikan yang terbaik untuk masyarakat

Harapan    : Ingin menjadikan pustu pulau payung sebagai

                   pusat pelayanan kesehatan Online dan terpadu

                   serta menjadikan desa pulau payung sebagai

                   desa siaga.


PROGRAM KERJA PUSKESMAS PEMBANTU PULAU PAYUNG

 PROGRAM KERJA PUSKESMAS PEMBANTU PULAU PAYUNG
Pencapaian Masing-masing Program

1. Program Dasar/Pokok


a. Promosi Kesehatan
       Promosi kesehatan di Desa Pulau Payung dijalankan melalui berbagai kegiatan yaitu penyuluhan perorangan setiap kunjungan rumah, penyuluhan saat kegiatan Posyandu, penyuluhan saat kegiatan Pemberdayaan Kesehatan Keluarga (PKK), penyuluhan melalui kegiatan-kegiatan keagamaan seperti pengajian dan kuliah tujuh menit, penyuluhan kebersihan diri (mencuci tangan, mencuci kaki, dan sikat gigi) pada anak sekolah dasar (SD), dan PAUD, penyuluhan kesehatan reproduksi remaja pada murid sekolah menengah pertama (SMP), pelatihan mencuci tangan pada kader PKK, penyuluhan TBC, penyuluhan kadarzi, penempelan media promosi kesehatan dalam bentuk poster di Pustu.

Tema promosi kesehatan yang dilakukan adalah mensukseskan program MDGS, bahaya rokok bagi kesehatan, pentingnya menjaga kesehatan ibu hamil dan menyusui, pentingnya melahirkan dibantu oleh tenaga kesehatan, pentingnya ASI Ekslusif, mencuci tangan, mencuci kaki, dan sikat gigi, kesehatan reproduksi remaja, makan sayur dan buah setiap hari, membuang sampah pada tempatnya, memanfaatkan sarana pelayanan kesehatan, melakukan aktivitas fisik setiap hari, pengobatan sendiri di rumah, membawa balita ke Posyandu, pentingnya kerjasama lintas sektoral, dan menjaga makanan untuk mencegah hipertensi.

Permasalahan kesehatan utama di Desa Pulau Payung adalah, tingginya angka penyakit kulit yang disebabkan oleh karena kurangnya kesadaran masyarakat terutama anak-anak untuk menerapkan kebersihan diri seperti mencuci tangan, mencuci kaki, dan sikat gigi, kebiasaan masyarakat membuang sampah di sungai,masih adanya jamban cemplung yang merusak lingkungan karena dibuang ke sungai, belum terciptanya kerjasama lintas sektoral yang solid antara pihak kesehatan dengan stake holder dan komponen masyarakat lain, belum aktifnya desa siaga, belum tersedianya jamban sehat umum, tingginya angka perokok di dalam rumah dan masih ada orang tua yang tidak mau membawa anaknya ke Posyandu.

b. Penyehatan Lingkungan
Pemeriksaan jentik setiap bulan, pembayaran iuran tempat sampah,pengelolaan sampah terpadu.

c. Kesehatan Ibu dan Anak
Kesehatan Ibu dan Anak dijalankan melalui kegiatan pengobatan di Pustu, pelayanan KB, jampersal, jamkesda, dan jamkesmas penyuluhan kehamilan risiko tinggi, pembagian makanan tambahan,dan imunisasi saat Posyandu.

d. Pelayanan Gizi Masyarakat
Pelayanan gizi masyarakat dijalankan melalui penyuluhan gizi keluarga saat kunjungan rumah, penyuluhan nutrisi bayi dan balita pada saat posyandu, dan penyuluhan kadarzi.

e. Pemberantasan Penyakit Menular
Program P2M dijalankan, pemeriksaan jentik setiap bulan, kegiatan penyuluhan TBC, pelacakan penderita TBC dan pengobatan TBC.

f. Pengobatan
Pengobatan dijalankan di Pustu saat jam kerja, pengobatan saat kunjungan rumah dan pengobatan keliling.


 

2. Program Pengembangan

a. Usaha Kesehatan Sekolah (UKS)
Kegiatan UKS terselenggara melalui kegiatan bimbingan teknis bulanan, penyuluhan kebersihan diri (mencuci tangan, mencuci kaki, dan sikat gigi) diseluruh SD yang ada di Desa Pulau Payung.

b. Upaya Kesehatan Usia Lanjut
Upaya Kesehatan Usia Lanjut dilaksanakan melalui kegiatan Posyandu Lansia.

c. Upaya Kesehatan Kerja
Upaya Kesehatan Kerja terlaksana melalui penyuluhan perorangan pada setiap kasus/penyakit yang berhubungan dengan pekerjaan.

d. Tanaman Obat Keluarga (TOGA)
Pembuatan taman obat keluarga di Pustu.


3. Program Jangka Panjang

a. Laboratorium Sederhana
Saat ini di Pustu sudah tersedia pemeriksaan asam urat, pemeriksaan gula darah sewaktu, pemeriksaan kolesterol.

b. Desa Siaga
Saat ini sudah terdapat 30 orang kader posyandu yang sedang di latih tentang desa siaga. Terlaksana melalui pemberdayaan masyarakat.

Jumat, 21 Juni 2013

VISI DAN MISI PUSTU PULAU PAYUNG


VISI DAN MISI
PUSKESMAS PPEMBANTU PULAU PAYUNG




VISI :
MENJADIKAN PUSTU PULAU PAYUNG SEBAGAI PUSAT PELAYANAN KESEHATAN TERPADU
SERTA MENCIPTAKAN DESA YANG SEHAT DAN MANDIRI.



MISI :
MENGGERAKAN PEMBANGUNAN DESA YANG BERWAWASAN KESEHATAN
MENDORONG KEMANDIRIAN MASYARAKAT DAN KELUARGA UNTUK HIDUP SEHAT
MEMELIHARA DAN MENINGKATKAN PELAYANAN KESEHATAN YANG BERMUTU, ADIL DAN MERATA
MEMELIHARA DAN MENINGKATKAN KESEHATAN INDIVIDU, KELUARGA,DAN MASYARAKAT


MOTTO :
Menciptakan Lingkungan Yang Bersih dan Masyarakat Yang Sehat

STRUKTUR ORGANISASI


STRUKTUR ORGANISASI



Pimpinan Puskesmas Pembantu Pulau Payung

Dien Musvita, Amd. Keb



Staf


Elya Fatma Gustina, Amd. Keb

Rini Afrianti, Amd. Keb

Di Puskesmas Pembantu memang hanya ada tiga tenaga bidan, namun jangan dipandang sebelah mata, karena ketiga bidan ini adalah bidan - bidan yang sudah terlatih secara profesional dalam hal menangani pasien, mereka sudah sangat mahir sekali dalam menjalankan pekerjaan nya.


JAM KERJA PUSKESMAS PEMBANTU PULAU PAYUNG

JAM MASUK SENIN S/D SABTU
PAGI     : 07 : 30 WIB S/D 11: 30 WIB
SIANG  : 11: 30 WIB S/D 15 : 00 WIB

Keterangan : 
1. Bidan Desa Standby di tempat.
2. Seluruh kegiatan di luar gedung petugas wajib hadir.
3. Kebersihan Pustu tanggung jawab bersama.